

Cerita di album Sound Horizon ini bermula dari anak albino yang bernama 'El/Elice' yang hidup dengan ayahnya yang dikenal sebagai 'Abyss'. Suatu hari, El sakit dan ayahnya kebingungan mengurusnya dan pergi. Ternyata ayahnya menculik beberapa gadis untuk dijadikan pengganti anaknya. Gadis yang diculik tersebut ada 5 dan semuanya tidak bisa dijadikan pengganti El. Kelima gadis tersebut muncul di beberapa lagu di album Elysion, yaitu Ark, Baroque, Yield, Sacrifice, dan Stardust.
~Cerita pertama yaitu Ark adalah cerita tentang kakak beradik yang sangat dekat dan saling mencintai tetapi hampir terlihat sebagai sepasang kekasih. Sang adik mempunyai kepercayaan, yaitu kepercayaan tentang 'Ark (pisau)' yang bisa mengantarkan mereka berdua ke surga jika menusukkan 'Ark' itu pada dirinya dan kakaknya. Suatu hari sang adik berkata "Kak, ayo kita ke surga.." tetapi kakaknya menolak dengan halus. Adiknya tak menerima pernyataan kakaknya dan menusuk kakaknya secara membabi buta. Setelah itu kakaknya menghilang dan ia menjadi stres karena perbuatannya yang salah. Dan pada akhirnya ia diambil oleh Abyss.
~Cerita kedua yaitu Baroque adalah cerita tentang anak gadis yang telah membunuh orang yang penting baginya karena kesalahpahamannya terhadap orang itu dan orang yang dicintainya. Dan dengan keadaan terpaksa, gadis tersebut membunuh orang itu hanya demi cintanya pada orang yang dicintainya. Dan pada akhirnya ia menyesal dan ia juga diambil oleh Abyss.
~Cerita ketiga yaitu Yield adalah cerita tentang seorang gadis (lagi) yang jatuh cinta pada ayahnya tetapi ia berusaha untuk menyembunyikan perasaannya itu. Orangtuanya mempunyai kebun apel yang luas dan pada suatu hari, sang gadis melihat orangtuanya yang sedang berbahagia dan bercanda ria di kebun apel tersebut, pada saat itu ia sedang memotong apel dan muncul kebencian di benaknya dan berniat ingin membunuh ibunya. Ia melesat ke tempat ibunya dan langsung memenggal kepala ibunya dengan sabit, ayahnya kaget sekali dan memukul gadis itu dan menjauhinya. Gadis itu pun membunuh ayahnya karena tidak mempedulikan perasaannya. Dan pada akhirnya ia diambil oleh Abyss.
~Cerita keempat, Sacrifice adalah cerita tentang pengorbanan seorang gadis terhadap adiknya demi menyelamatkan dirinya sendiri, padahal mereka berdua telah yatim piatu dan selalu bersama-sama. Itu karena dirinya terpaksa. Ia terpaksa mengorbankan adiknya karena ia masih ingin hidup. Dan akhirnya ia juga diambil oleh Abyss.
~Cerita terakhir, Stardust adalah cerita tentang seorang gadis yang berbahagia bersama pacarnya, tetapi suatu hari ia mengalami gangguan mental ketika pacarnya tak pernah lagi muncul. Ia memakai baju, aksesoris dan kosmetik berwarna merah pada hari itu, ia meledakkan sebuah gereja dan membunuh beberapa orang. Di tangan kanannya terdapat pistol, dan di tangan kirinya terdapat buket bunga mawar. Ia terus mencari pacarnya tersebut, ia mengingat hal-hal yang dulu ia jalani bersama pacarnya. Dan suatu hari ia mendapat pacarnya berjalan dengan bahagianya dengan seorang gadis tak dikenal. Ia berjalan menuju tempat pacarnya dan berkata "Kenapa... Kenapa... Kenapa kau melakukan ini padaku?!?!" sambil menangis dan menembak pacarnya tersebut. Setelah ia menyesal, ia melihat bintang jatuh yang dipercaya bisa mengabulkan harapan seseorang. Ia mengejarnya, tetapi percuma, pacarnya tak akan kembali. Dan tangannya pun diraih oleh Abyss
Kelima gadis itu sudah mati. Abyss pun menyesal, ia tahu gadis-gadis tersebut tak bisa menggantikan El, dan ia jatuh ke neraka setelah ia bunuh diri, sedangkan El jatuh ke surga setelah meninggal. Abyss berusaha untuk mencari El di surga.
Comments
Post a Comment